Playen, 3 Februari 2025 -
SMA Negeri 1 Playen memberikan penghargaan ( reward) sebagai wujud apresiasi kepada para siswa maupun
kelas yang menunjukkan komitmen luar biasa dalam bidang literasi. Reward tersebut
diserahkan di sela-sela kegiatan Upacara hari Senin 3 Februari 2025 dan
diserahkan oleh Wakil Kepala sekolah urusan Kehumasan dan Tim Literasi SMAN 1
Playen.
Pada kesempatan tersebut,
penghargaan Duta Literasi diberikan kepada tiga siswa yang telah menunjukkan
dedikasi luar biasa dalam mempromosikan budaya membaca dan menulis di
lingkungan sekolah. Ketiga Duta Literasi yang terpilih adalah:
- Mutara Farkhani (Kelas XA)
- Rahmita Aida Akhbar (Kelas XI A)
- Ica Indriani (Kelas XII MIPA 1)
Selain itu, penghargaan juga
diberikan kepada kelas-kelas yang berhasil menciptakan lingkungan literasi yang
inspiratif dan mendukung. Kelas-kelas yang menerima penghargaan Kelas Literasi
adalah:
- Kelas X A
- Kelas XI D
- Kelas XII MIPA 1
Tim Literasi SMAN 1 Playen
berharap dengan adanya penghargaan ini, semakin banyak siswa yang termotivasi
untuk aktif dalam kegiatan literasi. Tentunya penghargaan ini bukan hanya untuk
mengapresiasi, tetapi juga untuk mendorong semangat literasi di kalangan siswa maupun
kelas di SMA Negeri 1 Playen
Dengan adanya kegiatan seperti
ini, SMA Negeri 1 Playen terus berupaya meningkatkan budaya literasi di
kalangan siswa, sehingga mampu mencetak generasi muda yang cerdas, kritis, dan
memiliki kemampuan literasi yang tinggi.
0 Comments