Playen 20 Februari 2025- Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa
Yogyakarta yang jatuh pada tahun 2025, SMA Negeri 1 Playen menggelar kegiatan
Kirab Budaya yang diikuti oleh seluruh bapak ibu guru, karyawan, serta siswa
kelas X dan XI. Acara yang mengusung tema "Jogja Tumata Tuwuh
Ngrembaka" ini berlangsung dengan meriah dan penuh antusiasme dari
seluruh peserta.
Kegiatan Kirab
Budaya ini mengambil rute di wilayah Kalurahan Plembutan, Playen, Gunungkidul.
Peserta kirab, yang mengenakan pakaian tradisional khas Yogyakarta, berjalan
bersama sembari membawa berbagai atribut budaya, seperti bendera, panji-panji
dll.
Kirab dimulai
dari halaman SMA Negeri 1 Playen pada pukul 08.30 WIB dan melintasi beberapa
titik penting di Kalurahan Plembutan. Sepanjang rute, peserta kirab mendapat
sambutan hangat dari masyarakat setempat yang turut menyaksikan dan meramaikan
acara. Tidak hanya menjadi ajang perayaan, kirab ini juga menjadi bentuk pelestarian
budaya yang sarat dengan nilai-nilai tradisi dan kebersamaan.
Kepala Sekolah
SMA Negeri 1 Playen, Bp. Aqsan Wibowo,S.Pd, menyampaikan rasa bangganya
terhadap partisipasi aktif seluruh elemen sekolah dalam kegiatan ini.
"Kirab Budaya ini merupakan wujud kecintaan kita terhadap budaya
Yogyakarta dan sebagai upaya untuk terus menjaga serta melestarikan warisan
budaya leluhur kita," ujarnya.
Selain Kirab
Budaya, rangkaian peringatan Hari Jadi Daerah Istimewa Yogyakarta ke-270 di SMA
Negeri 1 Playen juga dinilai dari beberapa aspek seperti kelengkapan berbusana,
kerapian barisan selama kirab berlangsung dan juga yel-yel antar kelas. Yang di
menangkan oleh kelas XI B dan kelas X A
Dengan semangat
"Jogja Tumata Tuwuh Ngrembaka," diharapkan peringatan Hari Jadi
ke-270 ini dapat menjadi momentum untuk terus mengembangkan potensi budaya
Yogyakarta dan memperkuat rasa cinta serta kebanggaan terhadap tanah air
Indonesia.
0 Comments