Lustrum Ke-8 SMAN 1 Playen usung tema "Bersatu Pasu, Bertekad Bulat, Membangun Sekolah Riset Berbasis Budaya dan TIK”




Playen – 08 Desember 2024, SMA Negeri 1 Playen menggelar kegiatan Lustrum ke-8 sekaligus menandai usia SMA Negeri 1 Playen yang ke-40 tahun, kegiatan ini mengusung tema “ Bersatu Padu, Bertekad Bulat, Membangun Sekolah Riset Berbasis Budaya dan TIK”. Acara meriah ini diselenggarakan di Taman Saptosari, Kabupaten Gunungkidul, dan berhasil menarik perhatian banyak orang.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, terdapat berbagai macam acara yang menarik perhatian siswa, guru, alumni, dan juga masyarakat setempat diantaranya adalah:

  1. Display Kewirausahaan/UMKM P5 dan Alumni Wahabita: Menampilkan hasil kreativitas dan inovasi dalam bidang kewirausahaan dari siswa dan alumni SMA Negeri 1 Playen.

  2. Pentas Seni Cerita Daerah: Mengangkat kekayaan budaya lokal melalui pertunjukan seni yang memukau.

  3. Panggung Seni P5: Menghadirkan penampilan spesial dari bintang tamu Ngatmombilung yang berhasil menghibur para hadirin dengan alunan musik yang meriah.

  4. Panggung Budaya: Menampilkan pertunjukan wayang kulit oleh Ki Muhammad Yusuf Anshor Khairudin, dengan bintang tamu Niken Sarintem & Mbah Baut yang berhasil memukau penonton dengan cerita-cerita penuh makna.







Seluruh rangkaian acara Lustrum ke-8 dibuka di pagi hari oleh Kepala SMA Negeri 1 Playen dan juga dihadiri oleh komite sekolah dan perwakilan tamu undangan, sedangkan untuk puncak kegiatan ditandani dengan pemotongan tumpeng oleh perwakilan dari Balai Dikmen Gunungkidul Ibu. Eni Fajariyati Astuti,S.Pd,M.Pd dan ditutup dengan pagelaran wayang kulit dihadiri oleh seluruh orang tua wali siswa dan tamu udangan Balai Dikmen Gunungkidul, Bapak Ibu Guru Staf Karyawan, jajaran forkompimka Saptosari serta masyarakat umum.



Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, SMA Negeri 1 Playen berhasil menciptakan acara yang tak hanya menghibur, tetapi juga memberikan inspirasi dan memperkuat ikatan komunitas sekolah. Acara Lustrum ke-8 ini menjadi bukti nyata bahwa melalui sinergi dan tekad yang bulat, SMA Negeri 1 Playen mampu membangun sekolah yang berorientasi pada riset, budaya, dan teknologi informasi.

Seluruh rangkaian kegiatan Lustrum Ke-8 SMA Negeri 1 Playen bisa disaksikan di kalan youtube Official SMA Negeri 1 Playen dibawah ini 

YOUTUBE SMAN 1 PLAYEN





0 Comments