Wonosari, Gunungkidul 16 April 2024 - Dalam
suasana Idul Fitri Keluarga Besar SMA Negeri 1 Playen mengadakan acara Syawalan
dan Halal Bihalal di RM Sekar Kusuma, Wonosari, Gunungkidul. Acara ini dihadiri
oleh seluruh anggota keluarga besar sekolah, termasuk kepala sekolah, wakil
kepala sekolah, guru, dan seluruh staf karyawan.
Kegiatan ini diawali dengan
sambutan hangat dari Kepala Sekolah Bp. Aqsan Wibowo,S.Pd yang menyampaikan
pentingnya menjaga silaturahmi dan kebersamaan. Dilanjutkan dengan pembacaan
Ayat suci Al-Qur’an oleh Bp. Tomi,S.Pdi, dan dilanjutkan oleh Bapak Topari ST yang
memimpin Ikrar Syawalan, diikuti oleh seluruh hadirin dengan penuh semangat.
Acara berlanjut dengan saling
berjabat tangan, sebagai simbol permohonan maaf dan penerimaan, memperkuat tali
persaudaraan di antara mereka. Kegiatan ini ditutup dengan pengajian bersama
yang disampaikan oleh Ust. Drs. KH. Zamhari, yang memberikan tausiyah tentang
nilai-nilai kehidupan dan keutamaan bulan Syawal.
Kegiatan Syawalan dan Halal
Bihalal ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai momen
untuk saling memaafkan dan memperbarui komitmen bersama dalam memajukan Pendidikan
di SMA Negeri 1 Playen.
Keluarga Besar SMA Negeri 1
Playen berharap kegiatan ini dapat menjadi tradisi tahunan yang terus menerus
dijaga dan dikembangkan, sebagai wujud nyata dari komitmen mereka dalam
membangun kekeluargaan di SMA Negeri 1 Playen yang lebih baik.
0 Comments